Pelatihan Penulisan Berita

PUSKAMSIKHAM FH Unila kembali mengadakan Pelatihan Penulisan bagi Tim Peneliti dan Staf PUSKAMSIKHAM, Selasa (03/09/2019) dengan materi yaitu Penulisan Berita. Pelatihan ini diselenggarakan di Kantor Kesekretariatan PUSKAMSIKHAM yang berada di Gedung A Fakultas Hukum Universitas Lampung.

Kelas pelatihan penulisan berita bagi peneliti dan staf PUSKAMSIKHAM

Hadir Ketua Aliansi Jurnalis Independen (AJI), Hendry Sihaloho, sebagai Pemateri. Dipertemuan awal ini, topik yang dibahas adalah definisi berita dan unsur-unsur penting yang ada didalamnya.

Perserta menyimak penjelasan materi

Dalam pemaparannya, Hendry menjelaskan tidak semua informasi bisa bisa menjadi sebuah berita. Informasi yang layak menjadi berita harus memiliki beberapa unsur, contohnya informasi yang bersifat penting dan menarik. Penting disini berarti isi informasi tersebut menyangkut kepentingan masyarakat atau orang banyak, sedangkan disebut “menarik” berarti informasi tersebut mampu menggugah simpati orang (human interest).

Sesi diskusi dengan pemateri

Selain itu, dijelaskan pula unsur-unsur dalam penulisan berita yang dikenal dengan 5W+1H (What, Where, When, Who, Why, How). Dalam menulis berita, informasi yang harus disajikan adalah apa, dimana, kapan, siapa, mengapa dan bagaimana peristiwa tersebut terjadi. 

Pemateri menjelaskan tentang nilai suatu berita

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here